Saluran air di rumah kamu tersumbat? Hal ini sangat menjadi masalah karena akan menggenang dan mengeluarkan bau tidak sedap. Biasanya pipa tersebut berada di dapur dan kamar mandi. Yuk simak penyebab dan cara membersihkan pipa kotor pada penjelasan di bawah ini.
Penyebab Pipa di Dapur dan Kamar Mandi Kotor
Berikut beberapa penyebabnya yang penting kamu ketahui dan pahami:
1. Penumpukan Sisa Makanan dan Minyak
Mencuci piring adalah hal biasa yang dilakukan di dapur, tetapi kamu perlu perhatikan saat melakukan kegiatan tersebut. Saat mencuci piring, hindari membuang sisa makanan ke saluran pembuangan air dan hindari membuang minyak. Hal ini akan menyebabkan pipa menjadi tersumbat.
2. Endapan Sabun dan Rambut
Rambut dan bahan serat lainnya dapat menjadi kendala dalam pembuangan air. Hal ini disebabkan rambut yang masuk ke saluran pembuangan akan nempel di dinding pipa dan meningkat dengan minyak, sehingga saluran pembuangan akan macet. Selain itu, sabun juga dapat menjadikan saluran macet dikarenakan endapan sabun yang terlalu menumpuk atau tidak dibersihkan.
Baca Juga: Berapa Ukuran Pipa Air PAM yang sesuai Standar? Cek di Sini!
3. Pertumbuhan Bakteri dan Jamur
Ketika saluran air mampet, air yang dibuang ke saluran akan berbalik lagi atau membuat genangan di area tersebut. Hal ini dapat menyebabkan virus, jika kita terkena air yang terkontaminasi ini seperti iritasi kulit
4. Kurangnya Perawatan Rutin
Saluran pembuangan air wajib dilakukan pemeriksaan secara rutin dengan membersihkan pipa kotoran seperti membilasnya dengan air hangat atau menggunakan cuka.
Baca juga:Â 4 Perbedaan Pipa PVC dan Conduit yang Perlu Diketahui
Cara Membersihkan Pipa Kotor
Nah sekarang kamu jadi mengetahui penyebab tersumbatnya saluran pembuangan yang disebabkan karena pipa kotor. Yuk simak cara membersihkan pipa kotor berikut ini:
1. Persiapkan Alat dan Bahan
Langkah awal untuk membersihkan pipa adalah mempersiapkan alat dan bahan, seperti kawat lurus dan pipa pembersih. Setelah itu, gunakan kawat lurus untuk dimasukan ke dalam pipa dan bergerak memutar dan maju mundur untuk membersihkan kotoran, setelah itu disiram menggunakan air untuk mendorong kotorannya keluar.
2. Matikan Sumber Air
Sebelum melakukan pembersihan pipa, kamu bisa mematikan sumber air terlebih dahulu agar tidak ada aliran air saat proses pembersihan. Lalu nyalakan sumber air kembali dan buka kran air selama beberapa menit, tekanan air yang kencang akan membersihkan pipa dan kotoran akan keluar dari kran
3. Gunakan Sikat untuk Menghilangkan Kotoran Eksternal
Kotoran yang berada di luar pipa, dapat dibersihkan dengan sikat dan sabun pembersih secara perlahan-lahan. Lakukan secara rutin untuk membersihkan kotoran yang berada di luar pipa.
4. Gunakan Cuka dan Baking Soda untuk Pembersihan Mendalam
Taburkan baking soda ke dalam saluran tersumbat lalu diamkan beberapa menit, setelah itu tuangkan cuka ke dalam biarkan selama satu jam dan bilas menggunakan air panas. Hal ini dapat membersihkan saluran air tersumbat.
5. Bilas dengan Air Panas
Langkah sederhana dengan menuangkan air panas ke dalam saluran. Air panas akan membantu menguraikan sisa-sisa bekas minyak, lemak, sabun yang berada di dinding pipa atau saluran. Pastikan saat menuangkan air dilakukan secara perlahan agar tidak terkena cipratan air panas.
6. Gunakan Selang Karet untuk Menyemprotkan Air
Langkah sederhana selanjutnya dapat menggunakan selang karet yang bertekanan tinggi untuk menyemprotkan air ke dalam saluran pembuangan atau saluran pipa, agar kotoran yang berada di dalam pipa dapat keluar.
Baca juga:Â 5 Perbedaan Pipa Pvc dan Upvc yang Sering Dikira Sama
7. Cek Kembali Aliran Air
Setelah melakukan metode di atas, kamu bisa melakukan pengecekan kembali air dengan menghidupkan saluran air yang semula dimatikan.
Gunakan Pipa PVC dari Lucky Polytank
Lucky Polytank jual pipa PVC Drago yang memiliki kualitas tahan terhadap asam dan korosi, serta kuat dan ringan. Dapat digunakan untuk saluran air bersih yang sangat cocok untuk rumah maupun industri.
Pipa PVC Drago tersedia AW dan D dengan macam-macam ukuran. Informasi mengenai pipa dapat di cek website Lucky Polytank.